Saturday, 2 April 2016

Daftar Harga Dispenser Tipe Desk/Meja Terbaru 2017

Daftar Harga Dispenser Meja Lengkap - Dispenser meja atau dispenser desk merupakan salah satu alat rumah tangga yang berfungsi untuk menyediakan air bersih. Kehadirannya memberikan dampak yang cukup baik bagi kesehatan keluarga. Wajar saja, sebab air adalah komponen utama dalam kehidupan.

Dispenser meja merupakan satu dari dua macam jenis dispenser. Dispenser ini biasanya memiliki bentuk yang lebih pendek dari jenis lainnya, yaitu dispenser model berdiri. Diletakkan di atau meja, sehingga dinamakan sebagai dispenser meja.

Kehadiran dispenser makin mempermudah aktifitas hidup manusia. Fungsinya dalam menyaring air, lalu memanaskan atau mendinginkannya menjadi salah satu favorit kenapa banyak yang menyukai dispenser. Pemakaiannya tidak hanya terbatas pada keluarga, namun juga dipakai di kantor, pabrik, tempat umum dan sebagainya.

Dispenser desk/meja sangat praktis digunakan. Bentuknya yang tidak terlalu besar, memudahkan dalam menempatkannya di berbagai sudut ruangan. Sangat cocok diletakkan di mana saja. Bisa di dapur, di dekat meja makan, di ruang tamu, bahkan di teras depan rumah.

Pemakaian dispenser meja pada umumnya memakai sumber utama air galon. Air galon banyak digunakan karena selain praktis, juga lebih bersih jika dibandingkan dengan air kran biasa. Selain itu, ketersediaan galon di pasaran makin mempermudah pemakaian dispenser meja. Banyak perusahaan air minum yang memproduksi dan memasarkan air bersih dalam bentuk galon. Di berbagai sudut kota juga telah banyak tersedia air galon isi ulang. Selain itu, dispenser meja juga bisa menghemat pengeluaran untuk ketersediaan air minum. Tidak meninggalkan kotoran yang banyak, seperti pada air minum gelas atau botol.

Daftar Harga Dispenser Tipe Desk/Meja Terbaru

Umumnya yang dijual di pasaran adalah dispenser meja yang bertipe hot dan cold. Dispenser model ini bisa menyediakan air dalam dua jenis, yakni air panas maupun air dingin. Selain itu juga banyak beredar dispenser model lainnya yaitu tipe hot dan extra hot, tipe hot dan normal, dan tipe dispenser biasa yang tidak membuat air menjadi panas atau dingin.

Di pasaran, dispenser meja termasuk salah satu perabot rumah tangga yang sangat mudah ditemui. Berbagai gerai dan toko alat mesin sangat banyak yang mempersiapkan stoknya. Di mall belanja maupun super market juga tak jarang menempatkan stand khusus untuk dispenser meja. Kini dispenser meja dari berbagai merk telah ada di pasaran. Demikian pula harga yang ditawarkan makin bersaing satu sama lainnya. Bahkan banyak beredar pula dispenser meja dari Cina yang dibanderol dengan harga sangat terjangkau dan cenderung paling murah dibanding merk lainnya.

Banyaknya produk dispenser meja membuat kita harus ekstra pintar dalam memilihnya. Pastikan hanya memilih dispenser meja yang bermerk. Hindari produk harga murah tapi kualitas produknya tidak bagus. Selain itu pastikan mendapatkan garansi dan klaim garansi yang mudah. Serta layanan costumer service yang memadai. Selanjutnya, kami sajikan tabel yang berisi daftar harga terbaru dispenser meja dari berbagai macam merk.

Daftar Harga Dispenser Meja Berbagai Merk Terbaru


TYPE/MERK SPESIFIKASI HARGA
KIRIN
KIRIN KWD-155HC Dispenser Desk, 350 Watt, Panas & Normal, Isian Atas Rp 322.000
KIRIN KWD 126 HN Dispenser Desk, 350 Watt, Panas & Normal, Sistem Anti Tumpah, Top Loading Rp 195.000
KIRIN KWD-155XP Dispenser Desk, 350 Watt, Extra Panas & Normal, Top Loading, Panas, Stok Terbatas Rp 177.000
KIRIN KWD-125WD Dispenser Desk, 350 W, Sistem Anti Tumpah, Top Loading, Panas & Normal, Pengatur Temperatur Otomatis Rp 166.000
OXONE
OXONE OX-688 Dispenser Desk, 20 liter kapasitas pendingin, Hot & Cold, Portable Digital Dispenser Rp 1.322.000
OXONE OX-677 Desk Dispenser, Top Loading, Hot & Cold Rp 1.312.000
OXONE OX-202 Dispenser Desk, Coffee Maker, Stainless Stell, Automatic Switch Off, Water Boiler, 55 Cups, 1000 Watt Rp 972.000
OXONE OX-127 Dispenser Desk, Stainless Steel, Hot and Cold Function, Water Tank, 12 liter Rp 430.000
OXONE OX-98 Dispenser Desk, Keep Water Warm and Cool, Stainless Steel, 2 Liter Rp 412.000
OXONE OX-332 Dispenser Desk, Glass Premium material, Lid Stainless Steel, Decanter with Rack Rp 356.000
OXONE OX-125 Dispenser Desk, Hot and Cold, Water Tank, 9.5 liter Rp 356.000
MIYAKO
MIYAKO WD-190H Dispenser Desk, Isian Atas, 300 W, Panas & Normal Rp 188.000
MIYAKO WD-189H Desk Water Dispenser, 350 watt, Hot & Normal Rp 175.000
MIYAKO WD-186H Desk Water Dispenser, 350 watt, Hot & Normal Rp 159.000
SHARP
SHARP SWD-299 Dispenser Desk, Ekstra Panas & Dingin, 180 Watt, Top Loading Rp 228.000
SHARP SWD-289N Dispenser Desk, Normal & Extra Panas, 200 Watt, Isian Atas Rp 219.000
SHARP SWD-199(BL/PK) Dispenser Desk, Normal & Extra Panas, 350 Watt, Isian Atas Rp 188.000
BRAND LAIN
Yong Ma YD3300HC Dispenser Desk, Hemat Listrik, 380 W, Hot 1.2 L / Cold 0.60 L Rp 366.000
NIKO NK-8W Dispenser Desk, Mudah Dibersihkan, Isian Atas, Panas & Dingin Rp 100.000
DENPOO Xavier Dispenser Desk, Isian Atas, 350 Watt, Panas & Normal Rp 152.000
Baca Juga : Daftar Harga Dispenser Berdiri Stand Lengkap Terbaru 2017
Harga yang tertera di atas hanyalah kisaran rata-rata harga untuk saat ini di Indonesia. Ada kemungkinan setiap toko menawarkan harga yang berlainan meski hanya terpaut sedikit. Harga juga masih dapat berubah di lain waktu. Untuk itu tetaplah bersama kami dalam mengakses blog ini, sebab akan terus kami update seputar informasi terbaru harga dispenser meja.

Artikel Terkait

Daftar Harga Dispenser Tipe Desk/Meja Terbaru 2017
4/ 5
Oleh